MENGUPAS MANFAAT MADU MENTAH

 

Doc. Tribunnews.com

Siapa sih yang tidak mengenal madu? Nutrisi yang terkandung dalam Madu ternyata memiliki banyak sekali manfaat bagi Kesehatan kita loh. Disamping rasanya yang manis, Madu juga tergolong aman dan tidak menimbulkan efek samping bagi yang mengkonsumsinya.

Antiradical yang terkandung dalam madu dipercaya dapat digunakan sebagai obat hipertensi, diabetes dan penambah daya seksual. Selain itu kandungan beepollen, propolis dan juga antioksidan dalam madu mentah dipercaya mampu mengatasi berbagai masalah Kesehatan yang seringkali dijumpai dalam masyarakat. Dilansir dari liputan6.com madu yang masih tergolong mentah memiliki seribu manfaat bagi Kesehatan manusia, seperti antioksidan, antibakteri dan jamur, membantu penyembuhan luka, meredakan batuk, mengatasi masalah tenggorokan, melancarkan saluran pencernaan, menyehatkan otak serta meningkatkan imunitas tubuh. Mengapa bisa demikian? Sebab, madu mentah mengandung sejumlah senyawa antioksidan, hidrogen peroksida dan glukosa oksidae serta memiliki tingkat pH yang relative rendah.

Tidak hanya itu, madu metah juga dapat dipercaya sebagai bahan alami untuk menambah kecantikan diri anda, sebagaimana di lansir dari CNN Indonesia yang menyatakan bahwa kandungan didalam maduu mentah disinyalir mampu mengobati jerawat pada  wajah, mencerahkan kulit karena sifat madu sebagai eksfoliator alami, membersihkan pori-pori serta melembabkan kuliat anda.

Begitu banyaknya manfaat madu mentah, sehingga tidak heran lagi jika madu sangat cocok dimanfaatkan sebagai sarana mengatasi gangguan kesehatan pada manusia.

Namun, perlu menjadi catatan bahwa madu mentah tidak disarankan untuk dikonsumsi oleh bayi, sebab kandungan spora bakteri clostridium botulium yang terkandung dalam madu mentah dapat menyebabkan keracunan botulisme yang berdampak pada kelumpuhan hingga kematian sang bayi.(Farida)


Comments

  1. Numpang promo ya Admin^^ (f)
    ingin mendapatkan uang banyak dengan cara cepat
    ayo segera bergabung dengan kami di ionpk.biz ^_$
    add Whatshapp : +85515373217 || ditunggu ya^^ x-)

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Divisi Jurnalistik HMPS KPI Berhasil meluncurkan Web baru: CommsLib Hadir Untuk Akses Tak Terbatas Melalui Perpustakaan Digital

FAKULTAS DAKWAH UIN SALATIGA GELAR PELANTIKAN ORMAWA PERIODE 2024

PEMBEKALAN KKL (KULIAH KERJA LAPANGAN) KPI&PMI